/data/photo/2019/10/01/5d93029b39592.jpg)
JAKARTA, KOMPAS.com - Liburan penyanyi Krisdayanti ke Swiss menjadi sorotan lantaran di tengah wabah virus corona (covid-19).
Krisdayanti yang rencananya akan pulang tanggal 27 Maret sempat disebut oleh manajernya, Selby, akan mempercepat kepulangannya.
Baca juga: Liburan Krisdayanti ke Eropa Jadi Sorotan, Diingatkan Warganet dan Rencana Pulang Cepat
Dari unggahan Instagram Story di akun @krisdayantilemos, penyanyi yang akrab disapa KD ini terlihat berada di bandara Zurich, Swiss.
Melihat bandara yang begitu sepi dan banyak toko tutup di sana, KD sempat mengatakan hal ini.
Baca juga: Liburan ke Eropa, Krisdayanti Percepat Kepulangan ke Indonesia
"So empty, cuma kita aja," kata KD seperti dikutip Kompas.com, Jumat (20/3/2020).
KD juga membagikan foto kereta bandara yang terlihat begitu lengang, hanya ada satu hingga dua orang di dalam foto tersebut.
Baca juga: Liburan ke Eropa di Tengah Wabah Corona, Krisdayanti Diingatkan Warganet
Begitupun foto di dalam pesawat yang terlihat kosong dan hanya terlihat keluarga Krisdayanti saja.
Dalam foto-foto yang diunggah, penyanyi yang kini menjabat sebagai anggota DPR RI itu bersama suami dan dua anaknya, Amora dan Kellen, terlihat menggunakan sarung tangan plastik dan masker.
Baca juga: Yuni Shara Cemas Krisdayanti Pergi Liburan ke Luar Negeri di Tengah Wabah Corona
Dari unggahan di akun Instagram-nya, Krisdayanti beserta seluruh anggota keluarga diketahui berangkat ke Swiss tanggal 12 Maret 2020.
Hiburan - Terbaru - Google Berita
March 20, 2020 at 11:03AM
https://ift.tt/3dibVUy
Lihat Kondisi Bandara Zurich Sepi, Begini Respons Krisdayanti - Kompas.com - KOMPAS.com
Hiburan - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/32kQdJC
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Lihat Kondisi Bandara Zurich Sepi, Begini Respons Krisdayanti - Kompas.com - KOMPAS.com"
Post a Comment